MUBA,PBR.COM – Ratusan Masyarakat Musi Banyuasin mendatangi kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Kamis (07/11/2024). Kehadiran Ratusan Masyarakat Musi Banyuasin tersebut dalam rangka menggelar aksi damai dengan tujuan Dinas PMD Muba.
Kumpulan masyarakat Muba yang dinamai Masyarakat Muba Bersatu Peduli Demokrasi (MMBPD) yang terdiri dari aktivis, wartawan dan masyarakat menyampaikan hak demokratis masyarakat dengan menuntut netralitas Dinas PMD Muba dalam Pilkada 2024.
Aksi damai tersebut dilakukan masyarakat Muba untuk mengingatkan instansi pemerintahan untuk tidak bermain kaki dalam politik Pilkada 2024 untuk memenangkan salah satu Paslon Kepala Daerah yang maju dalam Pilkada Muba 2024.
Koordinator aksi damai Febri Ardiansyah mengatakan, aksi damai dilakukan dalam rangka mengingatkan Pegawai Dinas PMD Musi Banyuasin untuk profesional dalam menjalankan tugas dan fungsinya dalam Pemerintahan Kabupaten Musi Banyuasin dan tidak terlibat dalam praktik-praktik politik pilkada 2024.
“Dalam aksi ini kami mengingatkan dan menghimbau agar Pegawai Dinas PMD Muba baik dari Kepala Dinas, ASN dan PPPK Dinas PMD untuk menjaga netralitasnya dalam pelaksanaan Pilkada,” kata Febri, Kamis (07/11/2024).
Selain itu Febri menyampaikan agar Kepala Dinas PMD Muba segera menginstruksikan Kepada seluruh Kepala Desa dan Lurah di Kabupaten Musi Banyuasin untuk bersikap netral dalam Pilkada 2024 dan bekerja sesuai tupoksinya tanpa memihak salah satu Paslon Kepala Daerah Muba sesuai dengan Undang-undang yang berlaku.
“Kami minta Kepala Dinas PMD Muba segera menginstruksikan kepada seluruh Kepala Desa dan Lurah di Kabupaten Musi Banyuasin untuk bersikap netral dalam Pilkada 2024 dan bila perlu membuat Fakta Integritas yang ditandatangani seluruh Kepala Desa dan Lurah,” tegasnya.
Sementara itu Rahmat Akhyat Alias Midun menyampaikan, apabila Kepala Dinas PMD tak sanggup untuk melaksanakan tugas dan fungsinya menginstruksikan kepada seluruh Kepala Desa dan Lurah di Kabupaten Musi Banyuasin maka masyarakat Musi Banyuasin akan dilakukan aksi lanjutan dengan meminta Pj Bupati Muba mencopot Kepala Dinas PMD Muba.
“Kalau memang tidak mampu mengarahkan seluruh Kepala Desa dan Lurah untuk bersikap netral.kami akan melaksanakan aksi damai kembali dan meminta Pj Bupati Muba segera mencopot Kepala Dinas PMD Muba,” pungkasnya.